Cara Menghapus Riwayat Tontonan Video di Facebook
Apakah Anda suka menonton video di Facebook? Menonton video di Facebook memang bikin ketagihan, banyak sekali kategori video yang menarik untuk ditonton.
Tapi...
Video yang telah Anda tonton di Facebook akan tersimpan pada riwayat atau history tonton Anda yaitu terletak pada Log Aktivitas.
Memang, ini bukan hal yang terlalu penting untuk dipikirkan. Tetapi mungkin beberapa orang merasa risih dengan riwayat tontonan video di Facebook yang tersimpan tersebut.
Apakah riwayat tontonan video di Facebook kita dapat dilihat orang lain?
Tidak, orang-orang tidak dapat melihat video apa saja yang telah Anda tonton. karena, riwayat tontonan yang tercatat di Log Aktivitas ialah bersifat privat atau Hanya Saya.
Nah, untuk Anda yang ingin menghapus riwayat pencarian video yang ditonton di Facebook lewat hp Android, di artikel ini kami akan tunjukan kepada Anda langkah-langkahnya.
Cara Menghapus Riwayat Pencarian Video di Facebook Watch
Berikut cara untuk menghapus riwayat pecarian video di facebook watch:
- Buka Facebook.
- Klik menu ≡ dipojok kanan atas.
- Gulir turun, klik Pengaturan > Log Aktivitas > Filter > Kategori.
- Kemudian pilih dan klik Tindakan dan Aktivitas lain yang dicatat.
- Klik Video yang Anda cari.
- Terakhir, klik Hapus pencarian untuk menghapus riwayat pencarian video yang Anda tonton.